Entri Populer

Senin, 21 November 2011

Metode membaca yang baik dan benar


Membaca merupakan salah satu kunci terbukanya ilmu pengetahuan tapi pada prakteknya maysarakat belum banyak yang mengetahui cara membaca yang baik dan benar.

Seseorang dikatakan belajar jika orang tersebut telah mengalami perubahan, baik dalam pengertian, atau dalam tindakannya. Membaca belum tentu belajar, Banyak orang membaca tapi tidak mengerti apa yang telah dia baca. Orang demikian dikatakan membaca tap tidak belajar. Hal ini dikarenakan orang tersebut belum memiliki metode membaca yang baik dan benar.

Dalam hal membaca, perlu kita perhatikan kapan membaca dengan cepat dan dengan lambat. Bacaan yang ringan seperti novel dapat di baca dengan cepat, namun bacaan yang berat dan ilmiah seperti matematika harus di baca dengan cermat, telaten, dan tidak perlu cepat guna dapat memahami materi yang di baca.

Dalam membaca yang bersifat ilmiah dan perlu pemahaman yang mendalam kita dapat menggunakan metode sbb : Menyelidiki (Preview), Bertanya (Question), Membaca (Read), Menyatakan (State), Menguji (Test),
  1. Menyelidiki (Preview)Sebelum membaca sebuah buku hendaklah kita menyelidiki terlebih dahulu mengenai buku apa yang hendak kit abaca. Hal ini untuk menentukan apakah buku ini kit abaca dari awal atau langsung ke bab yang kita butuhkan.

  1. Bertanya ( Question )
Setelah kita melakukan penyelidikan, kita mengajukan sebuah pertanyaan yang berhubungan dengan bab/materi yang kita mau baca. Missal : “apa yang di maksud dengan Persamaan kuadrat ?”

  1. Membaca (Read)
Membaca disini yang di maksud adalah kita di tuntut untuk berpikir,mencatat atau menandai pokok-pokok yang di anggap penting dalam hal ini keaktifan sangat di perlukan.

  1. Menyatakan (State)
Pada tahap ini kita mengucapkan atau menuliskan jawaban atas pertanyaan – pertanyaan tadi dengan bahasa kita sendiri yang lebih sederhana namun kita dapat memahaminya.

  1. Menguji (Test)
Pada tahap terakhir, kita telah berhasil membuat jawaban atas pertanyaan-pertanyaan. Hal ini menunjukan kalau kita sudah mengerti tapi untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam lagi kita perlu menguji ilmu kita dengan berbagai soal-soal.
Saya rasa cukup untuk menjelaskan metode membaca yang efektif untuk kita. Sekian dan terima kasih.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar