Entri Populer

Sabtu, 05 Mei 2012

Elastisitas Pasar


Tulisan Ke Empat


Salah satu pokok bahasan yang palin penting dari aplikasi ekonomi adalah konsep elastisitas. Pemahaman dari elastisitas harga dari permitaan Dan penawaran membantu para ahli ekonomi untuk menjawab suatu pertanyaan, yakni apa yang akan terjadi terhadap permintaan Dan penawaran,  jika ada perubahan harga? Apa yang terjadi pada “keseimbangan harga” bila faktor-faktor yang mempengaruhi kurva Permintaan Dan kurva Penawaran berubah? Dan berapa besar pengaruhnya?...

konsep elastisitas dapat digunakan untuk memahami dampak dari suatu kebijakan. Sebagai contoh, Pemerintah dapat mengetahui dampak kenaikan pajak atau subsidi terhadap pendapatan, tingkat pelayanan masyarakat, kesejahteraan penduduk, pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan investasi, dan indikator ekonomi lainnya dengan menggunakan pendekatan elastisitas. Selain itu, konsep elastisitas dapat digunakan untuk menganalisis dampak kenaikan pendapatan terhadap pengeluaran atau jenis pengeluaran tertentu.

Dengan kegunaannya tersebut, alat analisis ini dapat membantu pengambil kebijakan dalam memutuskan prioritas dan alternatif kebijakan yang memberikan manfaat terbesar bagi kemajuan suatu negara. Elastisitas dapat mengukur seberapa besar perubahan suatu variabel terhadap perubahan variabel lain.


Dalam ilmu ekonomi, elastisitas adalah perbandingan perubahan proporsional dari sebuah variabel dengan perubahan variable lainnya. Dengan kata lain, elastisitas mengukur seberapa besar besar kepekaan atau reaksi konsumen terhadap perubahan harga.

Manfaat yang di dapat ketika kita memahami konsep elastisitas adalah kita mampu meramalkan apa yang akan terjadi jika harga barang/jasa dinaikkan. Serta elastisitas tersebut mempunya 3 konsep,yaitu : Elastisitas permintaan atau penawaran, silang dan pendapatan.

Elastisitas Permintaan
Elastisitas permintaan akan mengukur seberapa besar kepekaan perubahan jumlah permintaan barang terhadap perubahan harga. Ketika harga sebuah barang turun, jumlah permintaan terhadap barang tersebut biasanya naik —semakin rendah harganya, semakin banyak benda itu dibeli.

v  Elastisitas penawaran
Sama hal dengan elastisitas harga pada permintaan, maka pengertian elastisitas harga pada penawaran, diartikan sebagai ukuran kepekaan jumlah penawaran suatu barang dengan harga barang itu sendiri. Elastisitas penawaran mengukur persentase perubahan jumlah penawaran yang terjadi akibat persentase perubahan harga.

v  Elastisitas silang
perubahan kuantitas yang diminta untuk sebuah produk mempengaruhi harga produk lainnya akan di ukur melalui elastisitas silang tesebut.

v  Elastisitas pendapatan
Ketika pendapatan konsumen mengalami penurunan atau kenaikan maka akan mempengaruhi terhadap jumlah permintaan suatu barang dan untuk mengukur besar perubahan kita bisa mengukurnya dengan metode elastisitas pendapatan.


Referensi :
                        




Tidak ada komentar:

Posting Komentar